Friday, February 18, 2011

Beberapa Sebab Semakin Pentingnya Perencanaan Strategis

1. Cepatnya perubahan teknologi

Produk yang dihasilkan harus selalu sesuai perkembangan teknologi dan metode kerja baru. Dilakukan dalam mempertahankan langganan dan mencari kesempatan baru.

2. Meningkatnya kompleksitas pekerjaan manajer

Manajer tidak hanya menghadapi pekerjaan sekarang, tetapi harus memikirkan pertumbuhan usaha dan pemasaran dimasa yang akan datang disamping juga memikirkan adanya persaingan sehingga perlu perencanaan jangka panjang.

3. Meningkatnya kompleksitas lingkungan ekstern

Manajer modern tidaj bisa hanya memikirkan masalah intern organisasi perusahaannya, tetapi faktor lingkungan ekstern seperti : perubahan sosial, perubahan peraturan perundangan, perubahan politik harus diperhatikan.

4. Makin panjangnya jangkauan perencanaan

Keputusan-keputusan manajemen makin didasarkan pada kesempatan dan harapan akan hasil dalam jangka panjang.

No comments:

Post a Comment